https://journal.unas.ac.id/giga/issue/feed Jurnal Ilmiah Giga 2023-12-23T21:05:23+07:00 V. Vekky R. Repi vekky_repi@civitas.unas.ac.id Open Journal Systems <p align="justify">Jurnal Ilmiah Giga is a peer-reviewed journal committed to advancing scientific knowledge and research findings from several branches of Engineering and Technology. The Journal publishes scientific articles based on research results, original articles, reviews, and research notes whose contents and approaches appeal to various scholars. Articles to be published are articles that have never been published before and are not considered elsewhere. Jurnal Ilmiah Giga also publishes fast publications. Jurnal Ilmiah Giga covers the latest research in several branches of engineering, and technology including Physics, Medical Physics, Geophysics, Physical Engineering, Electrical &amp; Electronic Engineering, Computer Engineering, Mechanical Engineering, Chemical Engineering &amp; Bioprocess, Material Engineering &amp; Metallurgy, Industrial Engineering.</p> <p align="justify"><span class="Y2IQFc" lang="en">The criteria used in determining the acceptance of article contributions is the depth of the substance of the engineering and technology field that impacts other people's research. Jurnal Ilmiah Giga, published twice each year, is a place for readers to find progress in discoveries in science, engineering, and technology.</span></p> <p align="justify"><span class="Y2IQFc" lang="en">Jurnal Ilmiah Giga (<a href="http://issn.pdii.lipi.go.id/issn.cgi?daftar&amp;1180430840&amp;1&amp;&amp;" target="_blank" rel="noopener">print ISSN 1410-8682</a>; <a href="https://issn.brin.go.id/terbit/detail/1523595520" target="_blank" rel="noopener">online ISSN 2621-9239)</a> is published by Fakultas Teknik dan Sains, Universitas Nasional, Jakarta<strong><br /></strong></span></p> <p align="justify"><a href="https://drive.google.com/file/d/1ykCXytSxLEmWJHQ0rNACbiT5nuJRb3WU/view?usp=sharing" target="_blank" rel="noopener"><strong><span class="Y2IQFc" lang="en">Accredited by </span>KEPUTUSAN DIREKTUR JENDERAL PENDIDIKAN TINGGI, RISET, DAN TEKNOLOGI KEMENTERIAN PENDIDIKAN, KEBUDAYAAN, RISET, DAN TEKNOLOGI REPUBLIK INDONESIA. </strong></a></p> https://journal.unas.ac.id/giga/article/view/2786 Analisis Rancangan Kapal Puskesmas Keliling untuk Pelayanan Kesehatan Masyarakat Pesisir Kabupaten Buton Dengan Menggunakan Lambung Katamaran 2023-12-23T21:05:21+07:00 Samaluddin Samaluddin samaluddin.sml09@gmail.com Azhar Aras Mubarak samaluddin.sml09@gmail.com Rahmawati Djunuda samaluddin.sml09@gmail.com Sayful Sayful samaluddin.sml09@gmail.com Alamsyah Alamsyah samaluddin.sml09@gmail.com Letak geografis Kabupaten Buton yang posisinya berada di Sulawesi Tenggara memiliki wilayah yang banyak dipisahkan oleh laut. Hal tersebut menyebabkan kesenjangan pelayanan fasilitas kesehatan bagi masyarakat yang tidak berbatasan langsung dengan darat. Lokasi yang jauh dan akses transportasi yang terbatas mengharuskan pemerintah untuk memberikan solusi alternatif pemecahan masalah pelayanan kesehatan. Diharapkan dengan adanya kapal tersebut mampu memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat yang membutuhkan karena dapat memperbaiki akses dan perbedaan jaringan infrastruktur disetiap wilayah di Indonesia khususnya kepulauan buton dan memungkinkan masyarakat mendapatkan pelayanan kesehatan yang dibutuhkan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui karaktersitik ukuran utama kapal yang sesuai dengan lokasi kajian beserta dengan spesifikasi kapal yang melayani masyarakat dibidang kesehatan. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa kapal puskesmas keliling tipe katamaran yang di rencanakan memiliki ukuran utama kapal yakni Panjang keseluruhan kapal adalah 15.00m, Lebar kapal: 5m, lebar lambung kapal: 3.2m, tinggi kapal: 1.25m, sarat kapal: 0.75m yang didesain dilengkapi dengan 4 kasur pasien, meja dokter, meja perawat, kursi tunggu, toilet dan gudang penyimpanan serbaguna. Tahanan kapal yang diperoleh sebesar 7.4 kN dengan besar daya yang dibutuhkan adalah 58.7 kW. Daya mesin yang digunakan sebesar 85 PK yang digunakan untuk mobilisasi pasien, kegiatan sosial, P3K (Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan) dan Fungsi SAR (Search and Rescue). 2023-12-23T00:00:00+07:00 Copyright (c) 2023 Samaluddin Samaluddin https://journal.unas.ac.id/giga/article/view/2849 Analisis Fenomena Safety Silence pada Laboratorium Kimia PT XYZ Dengan Metode Partial Least Square (PLS) 2023-12-23T21:05:22+07:00 Rifendy Ardian Syahputra rifendyardian@gmail.com Moh. Jufriyanto rifendyardian@gmail.com Hidayat Hidayat rifendyardian@gmail.com PT XYZ merupakan produsen makanan pembuat minyak goreng. Pada laboratorium keselamatan kerja sangat diutamakan. Faktor masalah utama diakibatkan karena kebiasaan diam. Konsep Keselamatan Kerja dan faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku karyawan dalam pelaporan yang juga disebut sebagai <em>safety silence</em>. Data primer yang digunakan meliputi data kuisioner faktor psikologi (X1), tingkat kepatuhan (X2), pelatihan keselamtan (X3), dan <em>safety silence</em> (Y1) dengan menggunakan populasi karyawan PT XYZ. Hasil penelitian menunjukkan (i) Faktor Psikologis dan Tingkat Kepatuhan berpengaruh terhadap <em>safety silence</em> sedangkan pelatihan keselamatan tidak berpengaruh terhadap <em>safety silence</em>; (ii) Pada hasil data, pengaruh variabel X1 -&gt; Y1 secara <em>original sample </em>(O) positif (0.261) yang mana menunjukkan arah berpengaruh dan nilai P <em>values</em> dibawah 0.05 yang berarti signifikan; (iii) Pada hasil data, pengaruh variabel X2 -&gt; Y1 secara <em>original sample</em> (O) positif (0,370) yang mana menunjukkan arah berpengaruh dan nilai P <em>values</em> dibawah 0,05 yang berarti signifikan; (iv) Pada hasil data, pengaruh variabel X3 -&gt; Y1 secara <em>original sample</em> (O) negatif (-0.030) yang mana menunjukkan arah tidak berpengaruh dan nilai P <em>values</em> diatas 0.05 yang berarti tidak signifikan. Manajemen perlu fokus pada pemahaman dan pengelolaan faktor psikologis serta peningkatan tingkat kepatuhan karyawan dalam upaya meningkatkan <em>safety silence</em>. 2023-12-23T00:00:00+07:00 Copyright (c) 2023 Rifendy Ardian Syahputra https://journal.unas.ac.id/giga/article/view/1927 Analisis Dampak Pandemi COVID-19 terhadap Ketidakseimbangan Beban di Shopping Center serta Solusi Alternatifnya 2023-12-23T21:05:22+07:00 Endang Retno Nugroho retno.nugroho@civitas.unas.ac.id Ahmad Lutfi Niam idris.kusuma@civitas.unas.ac.id Idris Kusuma idris.kusuma@civitas.unas.ac.id Adhiarta Keraf adhiarta.keraf@gmail.com Tingkat hunian gedung berkurang akibat Pandemi COVID-19. Gedung-gedung perkantoran, hotel, apartemen dan pusat belanja mengalami penurunan pengunjung. Sementara sebagian toko menghentikan usahanya. Pihak Pengelola gedung akan tetap mengoperasikan peralatan listrik untuk menunjang kegiatan. Dampaknya beban listrik tidak seimbang. Ini berpengaruh pada kesetimbangan beban dalam gedung. Kondisi ini akan merugikan dan dalam jangka panjang akan merusak transformator. Tujuan penelitian ini melakukan pengukuran tingkat kesetimbangan beban listrik di gedung Tang City Mall. Hasil pengukuran pada 5-unit trafo yang ada menunjukkan ketidakseimbangan antara 0.63% sampai dengan 4.76%. Pengukuran ini dilakukan pada kondisi jam sibuk yaitu pukul 17.30 WIB. Berdasarkan data perhitungan tersebut, selama sebulan akan mengalami kerugian daya arus netral sebesar 2848 kWh dan kerugian daya pada arus ground sebesar 175 kWh. Pegukuran sesaat pada jam-jam rawan buka dan tutup mal tercatat adanya ketidakseimbangan yang signifikan mencapai 7.9% pada trafo2. Untuk menghindari hal tersebut, maka perlu dilakukan pembagian grup ulang khususnya pada beban 1 fasa. Sementara jam buka dan tutup <em>tenant</em> gedung wajib serentak. 2023-12-23T00:00:00+07:00 Copyright (c) 2023 JIG https://journal.unas.ac.id/giga/article/view/2865 Evaluasi Size Specific Dose Estimate Berdasarkan Diameter Efektif (SSDEDE) Pemeriksaan Abdomen di DKI Jakarta 2023-12-23T21:05:22+07:00 Ni Larasati Kartika Sari nilarasati@civitas.unas.ac.id Hiasintus Wonga ianwonga649@gmail.com Puji Hartoyo pujisuherman61@gmail.com Febria Anita febria.anita85@gmail.com Viktor Vekky Ronald Repi vekky2000@gmail.com Dewi Muliyati dmuliyati@unj.ac.id CTDIvol merupakan salah satu besarab dosis CT Scan yang dihitung berdasarkan fantom dengan diameter 16 cm atau 32 cm sehingga belum mewakili dosis pasien secarra akurat. Size-Specific Doses Estimate (SSDE) merupakan parameter dosis pasien CT Scan yang memasukkan unsur ukuran tubuh pasien yaitu DE (Diameter Efektif). Penelitian ini bertujuan untuk melaporkan nilai SSDEDE dan CTDIvol pada pemersiksaan abdomen di DKI Jakarta dan kolerasi SSDEDE dan CTDIvol. Penelitian ini dilakukan pada lima rumah sakit di DKI Jakarta, dimana sampel 20 pasien pemeriksaan CT Scan abdomen diambil dari masing-masing rumah sakit. Nilai SSDEDE diperoleh dari perhitungan dengan persamaan yang tertera pada AAPM report no. 204. Hasil menunjukkan bahwa, secara umum, nilai parameter dosis SSDEDE lebih tinggi dari CTDIvol pada pasien yang sama. Selain itu, rumah sakit di Jakarta Selatan memiliki nilai SSDEDE dan CTDIvol tertinggi, yaitu 38.534 mGy dan 28.016 mGy. Hasil tersebut menunjukkan pengaruh ukuran tubuh pasien terhadap perhitungan dosis serta SSDEDE menunjukkan potensi sebagai parameter dosis dalam penentuan DRL terlihat dari nilai koefisien kolerasinya (R2 ) 0.8992. 2023-12-23T00:00:00+07:00 Copyright (c) 2023 Ni Larasati Kartika Sari, Hiasintus Wonga, Puji Hartoyo, Febria Anita, V.Vekky R. Repi, Dewi Muliyati https://journal.unas.ac.id/giga/article/view/2942 Analisis Segmen Pelanggan Dalam Merespon Produk Menggunakan Metode KNN, Naive Bayes, Decision Tree, Ensemble, Linear Regression 2023-12-23T21:05:23+07:00 Eri Mardiani erimardiani1@gmail.com - 2023-12-23T00:00:00+07:00 Copyright (c) 2023 Eri Mardiani