Perencanaan Lift Hotel Bertingkat Tiga Puluh Berdasarkan SNI Nomor: 03-6573-2001

Main Article Content

Ahmad Zayadi
Cahyono H. P.
Masyudi Masyudi

Abstract

Banyaknya gedung-gedung tinggi yang dibangun seperti zaman sekarang ini,
menyebabkan tranportasi vertikal di antara lantai gedung-gedung tersebut semakin di
butuhkan. Elevator atau lift merupakan salah satu dari alat transportasi vertikal yang banyak
di gunakan saat ini, hal ini di sebabkan perjalanan antar lantai dengan menggunakan elevator
di dalam gedung tersebut lebih menghemat waktu dan tenaga di bandingkan dengan
menggunakan tangga. lift ini juga di bedakan jenisnya berdasarkan pemakaian, antara lain,
lift untuk penumpang, lift untuk barang, lift untuk kendaraan, lift untuk pasien, dan juga lift
dump waiters. Perencanaan bangunan ini adalah bangunan hotel berlantai tiga puluh dengan
luasan perlantai 1200 m². Pemasangan lift ini dibagi menjadi dua zona, zona 1 yaitu dari
lantai 1sampai dengan lantai 15, dan zone 2 yaitu dari lantai 16 sampai dengan lantai 30.
Mempunyai waktu perjalanan bolak-balik untuk zona satu selama 159,2 detik, dan zona dua
selama 167,04 detik. Membutuhkan 10 buah lift, mempunyai waktu menunggu untuk zona 1
selama 31,8 detik, dan untuk zona dua selama 33,4 detik. Mempunyai daya angkut untuk
zona satu sebanyak 188 orang dan zona dua sebanyak 180 orang, beban puncak zona satu
sebanyak 138 orang dan 158 orang, daya listrik untuk zona satu sebesar 204 Kwh dan zona
dua sebesar 340 Kwh.

Article Details

How to Cite
Zayadi, A., P., C. H., & Masyudi, M. (2019). Perencanaan Lift Hotel Bertingkat Tiga Puluh Berdasarkan SNI Nomor: 03-6573-2001. Jurnal Ilmiah Giga, 19(2), 61–68. https://doi.org/10.47313/jig.v19i2.566
Section
Articles

References

Foead, Nazar. “Mesin Pesawat Angkat”, Erlangga, Jakarta, 1996.

Rudenco. N (terjemah : N. Foead) “Mesin Pengangkat”, Erlangga, Jakarta, 1996

SNI Nomor : 03-6573-2001

Sunarno, “Mekanikal Elektrikal” Andi Offset, Yogyakarta, 2005.

Strakoch, George. R dan Caporale, Robert. S “The Vertical Transportation hand

book”, Fourth Edition, Wiley, New Jersey, 2010.