Konsep Akad Musyarakah Mutanaqishah dalam Pengembangan Sistem Murabahah Terhadap Bisnis Property

Penulis

  • Abdul Salam Almuhtasib abdul_salam23@mhs.uinjkt.ac.id
  • Muhajirin Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta

DOI:

https://doi.org/10.47313/jkik.v8i1.3818

Abstrak

Penyaluran pembiayaan dari bank syariah masih banyak menggunakan akad non bagi hasil sehingga akad pembiayaan murabahah masih mendominasi ini membuat akad murabahah menjadi suatu kekhawatiran hanya dijadikan kamuflase bunga dalam proses transaksi. Akad Murâbahah bisa kita sebut sebagai akad “primadona” di Lembaga Keuangan Syariah, adalah 55.54 % dari semua total pembiayaan. Hal ini tidak sejalan dengan karakteristik dasar dan landasan dasar oprasional bank syariah, prinsip bagi hasil (profit sharing) dengan dasar akad Mudhârabah. Hal itupun juga belum memberikan jarak yang berarti antara bank syariah dan bank konvensional Adapun metode penelitian yang digunakan peneliti adalah metode penelitian kualitatif deskriptif yang bersumber dari kajian Pustaka (library research) yaitu penelitian yang dilakukan melalui bahan-bahan pustaka atau literatur kepustakaan sebagai sumber tertulis. Implementasi akad musyarakah mutanaqishah merupakah salah satu cara alternatif yang dapat ditempuh bank dalam menyalurkan dana kepada masyarakat. Produk dari bank yang didasarkan pada akad jual beli ini terdiri dari murabahah, istishna’ dan salam. Implementasi akad ini melibatkan 4 akad yang digabungkan diantaranya: (1) Syirkah ‘inân (musâhamah), (2) Ijârah, (3) Perwakilan (wakâlah) dalam pengelolaan penyewaan. (4) Pembelian secara bertahap.

Kata Kunci: Akad Musyarakah Mutanaqishah, Pengembangan Sistem Murabahah, Bisnis Properti

Referensi

Andriani, Fitria. 2019. "Implementasi Mutanaqishah dalam Pembiayaan Pemilikan Rumah pada Perbankan Syariah (Studi Kasus Pada Bank Muamalat Indonesia)." Az-Zarqa'.

Anisa Mawaddah Nasution, Maryam Batubara. 2023. "Penerapan Kebijakan Moneter Islam pada Sistem Perekonomian Indonesia." Jurnal Penelitian Ekonomi Akuntansi (JENSI) 14.

Annisa Masitha, Wardah Yuspin. 2020. "“Paradigma Profit and Loss Sharing: Hambatan Dan Peluang Dalam Pembiyaan Musyarakah,” in Annual Conference On Ihtifaz." Islamic Economics, Finance, and Banking.

Anton Prayitno Nugroho, Hartanti Dewi. 2023. Ekonomi Moneter Islam. Deli Serdang, Sumatera Utara: Azzahra Media Society.

K.Lubis, Suhrawardi. 2000. Hukum Ekonomi Islam. Jakarta: Sinar Grafika.

Karim, Adiwarman. 2001. Bank Islam Analisis Fiqih dan Keuangan. Jakarta: PT Raja Gravindo Persada.

Lastuti Abubakar, Tri Handayani. 2007. "Telaah Yuridis terhadap Pembiayaan Perumahan melalui akad Musyarakah Mutanaqishah sebagai Alternatif Pembiayaan Perumahan Dalam Upaya Pengembangan Produk Perbankan." hukum ekonomi islam.

Mahmudatus Sa’diyah, Nur Aziroh. 2018. "MUSYARAKAH DALAM FIQIH DAN PERBANKAN SYARIAH." Equilibrium 197.

Mohammad Umar Chapra, Terjemah Ikhwan Abidin. 2000. "Sistem Moneter Islam." By Towards a Just Monetary System, 121. Jakarta: Jakarta: Gema Insani Press dan Insan Cendikia.

Noviar, Helmi. 2017. "Ekspektasi Rasional: Past, Present, and Future." Jurnal Perspektif Ekonomi Darussalam. https://doi.org/10.24815/jped.v2i1.6649.

Nugroho, Lucky. 2022. Book Chapter of Akad-Akad Bank Syariah. Lhokseumawe: Publisher: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Lhokseumawe.

Rahayu, Rani. 2022. "TEORI DAN KONSEP AKAD MUSYARAKAH DAN PENERAPANNYA DALAM PERBANKAN SYARIAH." Jurnal Keislaman 177.

Shihab, Muhammad Quraish. 2002. Tafsir Al-Mishbah Tafsir: Pesan, Kesan dan Keserasian Al-Qur'an. Jakarta: Lentera Hati.

Umrotul Hasanah, Hoirul Ichfan. 2021. "“Aplikasi Pembiayaan Akad Musyarakah Pada Perbankan Syariah”." Muhasabatuna : Jurnal Akuntansi Syariah. https://doi.org/10.54471/muhasabatuna.v3i1.1085.

Zuhaili, Wahbah. 2011. Fiqih Islam wa Adillatuhu Terjemah Abdul Hayyie Al Kattani . Jakarta : Gema Insani.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2024-06-30