PEMBAHASAN TOPIK PERLUASAN KALIMAT DALAM BUKU TATA BAHASA BAKU BAHASA INDONESIA DAN TATA BAHASA PRAKTIS BAHASA INDONESIA: ANALISIS PERBANDINGAN

Authors

  • Bambang Widiatmoko Universitas Islam 45 Bekasi
  • Kasno Atmo Sukarto

DOI:

https://doi.org/10.47313/pujangga.v7i1.1172

Abstract

 

ABSTRAK

 

Sejak penerbitan buku Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesiaedisi perdana tahun 1988, dari sisi ideal, buku ini merupakan referensi acuan dalam penyusunan buku-buku tata bahasa  pedagogis dalam konteks pembelajaran bahasa Indonesia di sekolah. Melalui keseragaman ini diharapkan pengembangan gramatika baku bahasa Indonesia akan semakin kuat landasan filosofis maupun teoretisnya.  Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan perluasan kalimat dalam  Tata Bahasa Praktis Bahasa Indonesia  karya Abdul Chaer dan membandingkannya dengan Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia. Penelitian ini bersifat deskriptif kualitatif.  Data diambil dengan teknik catat yaitu mencatat dan membandingkan data buku yaitu: (a) Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia karya Hasan Alwi dkk. edisi ketiga tahun 2010, (b) Tata Bahasa Praktis Bahasa Indonesia  karya Abdul Chaer edisi revisi tahun 2011. Kerangka teori yang diterapkann dalam penelitian ini mengacu kepada perluasan kalimat dalam Tata Bahasa Baku Bahasa Indonesia  karya Hasan Alwi dkk. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembentukan kalimat dalam Tata Bahasa Praktis Bahasa Indonesia diperinci dalam sebelas bagian, yaitu: (a) kalimat sederhana, (b) kalimat luas rapatan, (c) kalimat luas bersisipan, (d) kalimat luas setara, (e) kalimat luas bertingkat, (f) kalimat luas kompleks, (g) kalimat elips, (h) kalimat berita, (i) kalimat tanya, (j) kalimat perintah dan kalimat larangan, (k) kalimat seruan. 

 

Kata kunci:,kalimat, perluasan kalimat, analisis perbandingan


Author Biography

Bambang Widiatmoko, Universitas Islam 45 Bekasi

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Islam 45 Bekasi

References

DAFTAR PUSTAKA

.

Akbar, Syahrizal. (2018). Analisis hubungan antarklausa dalam kolom pembaca menulis jawa pos: kajian praktis pembelajaran tata kalimat. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia I Unimed.

Alwi, Hasan et al.(2010). Tata bahasa bakubahasa Indonesia(edisi ketiga). Jakarta: BP Balai Pustaka.

Alwi, Hasan et al.(2017). Tata bahasa baku bahasa Indonesia(edisi keempat). Jakarta: Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa.

Chaer, Abdul. (2011). Tata bahasa praktis bahasa Indonesia(edisi revisi). Jakarta: Rineka Cipta.

Departemen Pendidikan Nasional.(2015). Kamus besar bahasa Indonesia(edisi keempat).Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional.

Effendi, S.(2015). Tata bahasa acuan bahasa Indonesia.Depok: Pustaka Mandiri.

Ersani, Ni Nyoman Ayu Juita., Indriani, Made Sri., Darmayanti, I.A. Md. (2017). Analisis pola kalimat kompleks pada teks karya siswa ujian praktik kelas xii di sma negeri 8 denpasar semester genap tahun pelajaran 2016/2017. E-Journal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Undiksha, 7 (2).

Kridalaksana, Harimurti. (2008). Kamus linguistic (edisi keempat). Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

Putrayasa, Ida Bagus. (2014). Kalimat efektif (diksi, struktur, dan logika) (edisi revisi).Bandung: PT Refika Aditama.

Rahmania, Nadia & Utomo, Asep Purwo Yudi.(2021). Analisis kalimat turunan plural bertingkat hasil gabungan dua klausa dalam naskah pidato kenegaraan presiden ri 2020. Imajeri: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia,03(2), 149-157.

Salam, Burhanuddin. (1997). Pengantar pedagogik (dasar-dasar ilmu mendidik).Jakarta: PT Rineka Cipta.

Ramlan, M. (2005). Ilmu bahasa Indonesia sintaksis. Yogyakarta: CV Karyono.

Samsuri.(1985). Tata kalimat bahasa Indonesia. Jakarta: Sastra Hudaya.

Downloads

Published

2021-06-21