Konflik Batin Tokoh Seongsam Dalam Cerita Pendek Hak Karya Hwang Sun-Won: Psikologi Sastra

Authors

  • Redita Devi
  • Gisella Tyara Sagita Universitas Nasional

DOI:

https://doi.org/10.47313/pujangga.v11i2.4335

Keywords:

Psikologi sastra, konflik batin, humanisme, perang Korea

Abstract

Psikologi sastra adalah pendekatan interdisipliner yang mengkaji karya sastra melalui pemahaman terhadap aspek kejiwaan manusia yang tercermin dalam tokoh, konflik, dan peristiwa cerita. Pendekatan ini digunakan dalam penelitian ini untuk menganalisis konflik batin tokoh Seongsam dalam cerita pendek Hak (학) karya Hwang Sun-won. Cerita Hak berlatar Perang Korea dan merepresentasikan dampak psikologis konflik ideologis terhadap individu. Fokus penelitian diarahkan pada pergulatan batin Seongsam ketika ia berhadapan dengan teman masa kecilnya yang kini berada di pihak yang berseberangan secara ideologis. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik analisis deskriptif terhadap teks, khususnya pada aspek penokohan dan konflik. Analisis didasarkan pada teori psikoanalisis Sigmund Freud, terutama konsep id, ego, dan superego. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konflik batin Seongsam terbentuk dari pertentangan antara dorongan naluriah, pertimbangan rasional terhadap realitas, serta tuntutan moral dan nilai kemanusiaan. Konflik tersebut mencerminkan trauma psikologis akibat perang dan dilema moral individu dalam situasi konflik ideologis. Dengan demikian, cerita pendek Hak tidak hanya menggambarkan tragedi personal, tetapi juga menyuarakan kritik humanistik terhadap dampak perang terhadap kondisi psikologis manusia.

References

Alwi, dkk. (2005). Kamus Besar Bahasa Indonesia ed. 3. Jakarta: Balai Pustaka.

Alwisol. (2004). Psikologi Kepribadian. Malang: Universiatas Muhammadiyah. Malang.

Davies, Tony. (1997). Humanism. New York: Roudledge.

Freud, S. (2016). Psikoanalisis Sigmund Freud. Editor dan Penerjemah K. Bertens. Jakarta : PT Gramedia Pustaka Utama.

Friedman, Howard S. & Miriam W. (2008). Kepribadian: teori klasik dan riset modern Jilid 1. Jakarta: Erlangga.

Han, Young-Woo. (2010). A Review of Korean History Vol. 3 Modern/Contemporary Era. Paju: Kyongsaewon.

Hwang, Sun-Won & Kim Dong-Ri. (2006). 20세기 한국소설 10. Gyeonggi: Changbi Publishers.

KBS World Radio. (2022). “Perang Korea dan Jejak Sejarah Dua Negara Selama 70 Tahun” https://world.kbs.co.kr/special/northkorea/contents/625/war_panorama_i.html?lang=i#warResultModal Diakses 10 Oktober 2025 pukul 09:30 WIB.

Minderop, Albertine. (2010). Psikologi Sastra. Karya sastra, Metode, Teori, dan Contoh Kasus. Jakarta: Yayasan Pustaka Obor Indonesia.

Nurgiyantoro, Burhan. (2013). Teori Pengkajian Fiksi. Yogyakarta: Gajah Mada University Press.

Rostineu, dkk. (2019). Pengantar Sejarah Korea. Bandung: UPI Press.

Rustamana, A., Nur Afiah, W., Rahmawati, R., & Suherman, S. (2024). “Intervensi Kekuatan Global Dalam Pembagian Korea dan Perubahan Dominasi Ekonomi Menjadi Dominasi Politik”. Sindoro: Cendikia Pendidikan, 2(6), 61–70.

Downloads

Published

2026-01-19